Minggu, 16 Desember 2012

Kompetisi ASIA Media Social Networking


Kampus STMIK ASIA mengadakan lomba social media networking yang terdiri dari 3 kategori yaitu Twitter, Facebook dan Blog, diwajibkan membuat akun baru untuk facebook dan twitter berlaku juga untuk blog (harus mulai dari awal). Kalo berminat untuk tertarik salah satu atau ketiganya bisa mulai pada tanggal 15 Desember - 15 Februari. Pendaftaran di ruang kemahasiswaan di lantai 2, boleh ikut kesemua lomba. Untuk yang ikut kategori lomba twitter buat akun baru dengan persyaratan nama harus mengandung kata "Asia" contoh Hadi Asia, sedangkan facebook harus membuat fan page dan blog minimal harus ada 10 posting dan 750 kata. Untuk hadiahnya pemenang 1 mendapatkan Rp. 3.000.000 untuk terfavorit Rp. 1.000.000 Juara 2 Rp. 500.000 Juara 3 Rp. 300.000 dan untuk pemenang dari lomba twitter, facebook maupun blog akan di ambil akunnya atau diminta oleh pihak Asia

Tema dari lomba "Saat-saat Indah Bersama Asia" jadi Twitter dan facebook isinya harus mengenai Asia ( Lingkungan Asia) sedangkan blog juga begitu dan hanya diperbolehkan pake blogspot dan wordpress. Bahasa yang digunakan boleh sesuai EYD ataupun gaul, tapi isi/update/posting tidak boleh terdapat unsur SARA, Pencemaran nama baik, pelecehan, pornografi dll. Lomba ini diadakan dalam rangka perbaikan dari segala aspek yang kurang dari kampus Stmik-Stie Asia, maka dari itu diharapkan teman-teman ikut berpartisipasi dalam lomba ini.

Inti dari Lomba ini adalah mengajarkan kita belajar berKOMUNIKASI yang baik.

Terima kasih

Bagikan ke Temanmu dan Komentar Juga di Bawah:
Share on :

0 komentar: